Masa
PAUD adalah masa anak yang berumur 3-6
tahun, dimana anak sedang aktif bergerak, dan mudah meniru orang lain.Seringkali
anak merasa bosan saat melakukan kegiatan duduk saja di rumah. Seluruh tubuh
anak bergerak lincah, seperti senang berlari, merusak mainan sendiri,bermain
sesuka anak, dan kebiasaan lain. Hal
diatas mempunyai sedikit manfaat dan sering bosan mengulang kegiatan tersebut.
Orang
tua yang memahami pasti memiki cara supaya anak tidak cepat bosan dan kegiatan
yang dilakukan anak juga bermanfaat banyak. Namun bagi orang tua yang kurang
paham menuai kebingungan cara mengatasi anak. Tenang saja ... Saya akan
menjelaskan keterampilan-keterampilan anak PAUD selama di rumah. Dan Ibu bisa
menerapkan keterampilan setelah menyimak penjelasan di bawah ini.
1. Menanam
Menanam
adalah keterampilan orang untuk membuat tumbuhan dari biji menjadi sebuah
pohon. menanam harus diterapkan sejak anak kecil karena tumbuhan sangat penting
bagi diri sendiri atau manusia, hewan bahkan bumi.
Di
waktu luang bunda dan ayah bisa mengajar anak untuk menanam tanaman sayur
bersama-sama di halaman rumah. setelah biji tanaman sayur tertanam jangan lupa
setiap harinya harus disiram menggunakan air agar tanaman tersebut cepat tumbuh
dan berkembang. Hal ini melati anak untuk disiplin melakukan suatu, mengenai
berbagai tumbuhan dan manfaatnya, dan belajar menghargai sesuatu baik itu benda
hidup ataupun benda mati.
2. Membaca
buku
Buku
adalah sebuah benda untuk menambahkan ilmu agar bermanfaat bagi diri sendiri
dan orang lain. Hal yang dapat ayah dan bunda lakukan agar anak menyukai
membaca buku di antaranya
a.
Membacakan cerita ketika anak masih kecil
b.
Memiliki banyak koleksi buku di rumah untuk ayah dan bunda
c.
Ajak anak ke toko buku setiap pergi jalan
Hal
ini dapat membuat anak mengenal tentang berbagai huruf dan gambar dari buku,
sehingga daya tangkap otak menjadi mudah dan cepat bisa membaca, pendengaran
lebih baik, dan imajinasi anak saangat aktif setelah dikenalkan buku, serta
kelebihan lainnya.
3. Bernyanyi
ketika
anak diberikan video atau melihat secara langsung orang yang sedang bernyanyi
maka anak akan mengikuti orang tersebut. maka dari itu orang tua harus mau
fasilitasi perlengkapan untuk bernyanyi agar anak tertarik dengan kegiatan
menyanyi.
Saat anak diberikan lagu, otak mereka akan bereaksi cepat dan akan
mengikuti lirik lagu yang diputar tadi. karena menurut anak bernyanyi itu seru
mudah dihafalkan dan cepat ditangkap oleh otak tidak pusing bersenang-senang.
Maka metode belajar anak paud salah satunya adalah bernyanyi.